Biodata dan Profil Lengkap Prisia Nasution

Biodata Prisia Nasution - Untuk anda yang bertanya-tanya siapa sosok Prisia Nasution, berikut ini ulasan lengkap dari wanita yang kerap di sapa Phia ini. Memulai karirnya sebagai model saat duduk di bangku kuliah, membawa namanya dikenal oleh masyarakat Indonesia. Artis cantik ini ternyata sempat mengikuti pelatihan seni bela diri pancak silat saat masih duduk di bangku SMP. 


Phia, mengawali karirnya lewat tawaran sebagai Model Runway, bermodalkan parasnya yang cantik dan tinggi badanya yang masuk dalam kriteria sebagai model, Phia mencoba peruntungan tersebut dan menerima pekerjaan sebagai model ranway sambil meneruskan kuliahnya di salah satu universitas terkemuka di daerah BSD Tanggerang.

Walaupun awalnya Phia merasa kurang percaya diri karena bentuk pahanya yang terlalu besar, Phia tetap berusaha semaksimal mungkin untuk menjadi lebih baik dan menjadi model profesiaonal. Setelah berhasil di dunia modeling, Phia melebarkan sayapnya di dunia entertaiment, dirinya mulai merambah dunia akting dan berperan diberbagai judul Film dan FTV.

Belakangan Ini Phia, menjadi sorotan publik khususnya para pengguna sosial media, hal ini dikarenakan Phia memposting sebuah tulisan yang dianggap mengandung unsur SARA lewat akun twitter pribadi miliknya, dan lewat akun twitter pribadinya tersebut pula, dirinya meminta maaf kepada publik, dirinya mengaku khilaf dan tidak berpikir terlebih dahulu sebelum memposting tulisan tersebut.
Biodata Lengkap Prisia Nasution
  • Nama Lengkap : Prisia Wulandari Nasution
  • Nama Populer : Prisia Nasution (Phia)
  • Tempat lahir : Jakarta, Indonesia
  • Tanggal Lahir : 1 Juni 1984
  • Umur : 32 Tahun
  • Pekerjaan : Aktris, Model dan Pembawa Acara
  • Agama : Islam
  • Tahun Aktif : 2003 Sampai Saat Ini
  • Nama Pasangan : Ananda Siregar, Bercerai (Tahun 2007 - 2012) dan Menikah kembali dengan Ledil Putra ( Tahun 2016 - Sekarang)
  • Nama Ayah : Robert Nasution
  • Nama Ibu : Siti Sundari
Setelah pensiun dari dunia model, Phia sering membintangi film, beberapa judul film yang pernah dibintanginya adalah Sang Penari yang membawanya mendapat penghargaan sebagai Pemeran Wanita Terbaik dalam penghargaan Piala Citra Tahun 2011. Dirinya juga membintangi beberapa judul FTV Indonesia. Berikut ini beberapa judul film yang dibintangi Prisia Nasution

Film Prisia Nasution
  • Takut: Faces of Fear
  • Sang Penari
  • Isyarat
  • Jokowi
  • Sokola Rimba
  • Laura & Marsha
  • Rectoverso
  • Pendekar Tongkat Emas
  • Unlimited Love
  • 3
  • Comic 8: Casino Kings part 1
  • Comic 8: Casino Kings part 2
  • Pesantren Impian
  • Interchange
  • The Night Comes For Us

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Biodata Rebecca Klopper Pemeran Utama Sinetron Mermaid In Love SCTV

Profil dan Biodata Lengkap Adinda Azani

Profil dan Biodata Lengkap Pemain Gerhana Bulan Merah SCTV